Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Manfaat Garam Selain Untuk Masakan

Manfaat Garam Selain Untuk Masakan. Garam adalah bahan masakan yang hampir selalu di gunakan di dapur masakan. Tanpa garam, masakan dengan bahan seenak dan semahal apapun akan terasa hambar dan tidak ada harganya. Warnanya yang putih bersih ternyata ada beberapa manfaat selain untuk menggurihkan masakan. Berikut ini beberapa manfaat dari garam selain untuk masakan.

  • Untuk Mengilakan. Bila peralatan makan anda seperti pisau, garu, sendok yang berbahan tembaga atau kuningan sudah mulai kehilangan kilapnya, maka anda tidak perlu kuatir, caranya adalah larutkan 5 sendok makan garam di tambahkan dengan 1 sendok makan soda kue, lalu larutkan dengan 1 liter air, aduk hingga rata. Setelah itu, rendam eralatan makan atau peralatan masakan di dalam larutan tersebut selama 5-10 menit, lalu gosok perlahan dengan spon lalu bilas dengan air mengalir dan keringkan dengan lap bersih.
  • Untuk Menghilangkan Noda. Untuk bahan cangkir atau mug keramik anda yang sering anda gunakan untuk menyeduh teh atau kopi, bila sering di pakai, biasanya akan meninggalkan noda hitam ada mug atau cangkir, berikut tips nya. Campur 2 sendok makan garam halus dengan 1 sendok makan cuka, aduk rata, lalu gosok ada eratalatan cangkir ataumug anda, setelah itu diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air hangat dan keringkan dengan lap kering, pasti peralatan anda akan langsung bersih.
  • Untuk Menghilangkan Jamur. Ada kalanya peralatan masak yang jarang kita gunakan seperti telenan dan sutil kayu akan lembab dan berjamur, ada tips yang mudah, yaitu ambil 1 sendok makan garam halus, lalu gosok perlahan peralatan masak anda dengan garam secara perlahan, lalu cuci dengan air mengalir dan angin anginkan hingga kering sempurna, setelah itu simpan kembali peralatan makan anda.
  • Menghilangkan Sisa lemak. Bila kita selesai membuat kue atau memanggang oven, biasanya peralatan masak kita akan berlemak dan sulit di bersihkan. Berikut caranya, didihkan 1 liter air hingga mendidih, lalu tambahkan dengan 1 sendok makan garam, rendam peralatan masakan ke dalam larutan tersebut lalu diamkan selama 30 menit, lalu gosok perlahan dengan spons lembut hingga noda lemak hilang, setelah itu cuci dengan air mengalir dan keringkan dengan kap bersih.
  • Menghilangkan Karat. Bila panci, wajan gerigi untuk steak, stainles stel, tembaga dan besi mulai berkarat, gosokkan 1 sendok makan garam kasar ke atas permukaan piranti yang berkarat, setelah itu siram dengan 1 gelas air panas yang di campur dengan 1 sendok makan garam, lalu bilas hingga bersih dan noda karat hilang

Untuk itu jangan pernah meremehkan garam, selain dapat menyempurnakan rasa masakan, ternyata garam jua bermanfaat buat segala macam keperluan, selamat mencoba.

Posting Komentar untuk "Manfaat Garam Selain Untuk Masakan"