Resep Ayam Bakar Rica Rica
Resep Ayam Bakar Rica Rica. Bila bunda ingin membuat menu ayam bakar yang enak dan sedikit bercitarasa pedas, mungkin ada biknya membuat menu ayam bakar rica rica. Bumbunya yang di tumbuk secara kasar membuat ayam bakar rica rica ini tampak sangat spesial dan enak. Simak cara mudah membuat ayam bakar rica rica.
Bahan :
- 1 ekor ayam kampung potong sesuai selera
- 1 3/4 sendok teh garam
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 2 batang sereh, memarkan
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 4 lembar daun jeruk
- 2 sendok makan minyak goreng
- 300 ml air
Bahan bumbu yg di tumbuk kasar :
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 2 cm kunyit
- 1 buah tomat
Cara menciptakan ayam bakar rica rica :
- Ayam yang telah di potong otong di cuci hingga bersih, lalu tiriskan. Lumuri ayam dengan garam dan air jeruk nipis lalu diamkan ayam selama 15 menit
- Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang telah di tumbuk kasar sambil di tambahkan dengan sereh dan daun jeruk. Tumis hingga harum
- Tambahkan ayam, lalu tumis ayam hingga berubah warna.
- Masukkan garam dan gula. Masukkan air, lalu masak hingga ayam matang dan empuk. Angkat dan dinginkan
- Panaskan panggangan, lalu bakar hingga kecoklatan. Angkat dan sajikan
Posting Komentar untuk "Resep Ayam Bakar Rica Rica"